GERAKAN 5R SEBAGAI SOLUSI DALAM MENINGKATKAN INCOME PADA UMKM ARWATI HOMESTAY DAN DORMITORY DI KOTA MALANG

  • F. Endah Kusuma Rastini Endah Institut Teknologi Nasional Malang
  • Fourry Handoko Institut Teknologi Nasional Malang
  • Jimmy Institut Teknologi Nasional Malang
  • Nabila Syafa Institut Teknologi Nasional Malang

Abstract

UMKM Arwati merupakan UMKM yang bergerak dibidang homestay dan dormitory. Usaha ini telah berdiri sejak tahun 2016 dengan ruang kamar saat itu sebanyak 20 kamar di satu lokasi. Seiring waktu, melalui pelatihan manajemen pengelolaan usaha menjadi semakin berkembang dari yang awalnya 20 kamar menjadi 100 kamar pada tahun 2018. Peningkatan usaha ini perlu penanganan serius untuk mempertahankan income pelaku usaha, dengan cara menerapkan 5R pada lokasi usaha. Berdasarkan pengamatan tim abdimas, permasalahan 5R merupakan hal yang penting sebab sekalipun peminat homestay dan dormitory banyak dan terdapat karyawan yang dipekerjakan di tempat usaha, namun masih minim pengetahuan akan 5R. Kondisi yang tidak teratur rapi dan kurang bersih di tempat usaha ditengarai akan menurunkan minat pengguna UMKM Arwati Homestay dan Dormitory maupun investor. Oleh karena itu dilakukan sosialisasi mengenai 5R kepada pelaku usaha, karyawan serta pengguna homestay dan dormitory. Hasil yang diperoleh setelah menjalankan 5R selama beberapa bulan yaitu lokasi usaha menjadi semakin rapi, bersih, teratur. Karyawan semakin terbiasa dalam menjalankan 5R yang akhirnya juga diikuti oleh pengguna homestay dan dormitory. Perluasan usaha UMKM dengan menarik investor untuk menambah kamar homestay dan dormitory tercapai, sehingga saat ini total kamar yang dimiliki sebanyak 130, dan income pelaku usaha meningkat.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-04-27
Section
Articles