IMPLEMENTASI WHATSAPP GATEWAY DALAM PERANCANGAN APLIKASI E-KAS DI KAMPUNG SATRYA
Abstract
Kemajuan teknologi yang pesat saat ini meningkatkan kebutuhan akan teknologi dalam kehidupan sehari hari. Teknologi telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan, memungkinkan penyelesaian tugas sehari hari dengan lebih akurat, berkualitas, dan tepat waktu. Whatsapp gateway adalah salah satu teknologi informasi yang dapat digunakan untuk mengirim pesan massal maupun individu. Kampung satrya saat ini belum menggunakan teknologi informasi untuk melakukan pembayaran dan penagihan iuran. Tanpa adanya teknologi informasi sebagai sarana transparansi data keuangan maka terdapat implikasi awal seperti kekhawatiran warga terhadap pengelolaan keuangan yang dilakukan bendahara dan kepala RT. Oleh karena itu pada peneliti membuat penelitian ini yang bertujuan untuk mengatasi masalah tersebut serta dapat membantu kepala RT dan bendahara dalam penagihan dan pengelolaan keuangan. Penelitian ini menggunakan metode waterfall namun metode yang digunakan hanya sampai sebatas tahapan desain. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah aplikasi dapat berjalan dengan baik dan sesuai dengan apa yang diharapkan serta aplikasi diterima baik oleh RT Kampung Satrya.
Downloads
Copyright (c) 2024 JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika)

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.