IMPLEMENTASI SISTEM EKSTERNAL HOTSPOT MENGGUNAKAN OTENTIKASI API SOCIAL MEDIA

  • Sigit Surya Kusuma Program Studi Teknik Informatika S1, Fakultas Teknologi Industri Institut Teknologi Nasional Malang
Keywords: hotspot, social media, freeradius, radius, mikrotik, captive portal

Abstract

Proses management jaringan hotspot terkadang membuat penyedia layanan harus selalu mendatangi titik
hotspot untuk melakukan controlling. Hal ini tidak akan menjadi masalah jika hanya mempunyai 1 titik layanan
hotspot, namun jika dalam sekala yang cukup besar maka hal ini tentu akan menyita waktu cukup banyak.
Ditambah lagi administrator juga harus selalu update username & password setiap mendapatkan client baru.
Untuk memecahkan masalah tersebut usaha yang dilakukan adalah dengan membangun system eksternal hotspot
menggunakan api social media facebook.
System implementasi eksternal hotspot menggunakan otentikasi api social media merupakan sebuah
system hotspot yang dirancang untuk menggunakan server Freeradius, api social media serta bahasa
pemrogaman php dan html untuk menghasilkan system yang dapat memudahkan user maupun penyedia layanan
hotspot. Khususnya bagi penyedia layanan dapat melakukan management dan monitoring jaringan berskala
cukup besar tanpa harus mendatangi titik hotspot nya satu persatu.
Berdasarkan pengujian dari system eksternal hotspot menggunakan api social media dapat disimpulkan
bahwa system berjalan dengan hasil yang cukup sukses. Hal ini berdasarkan dengan dilakukan nya pengujian
terhadap progam menggunakan browser Mozilla Firefox, Microsoft Edge dan Google Chrome berjalan sesuai
dengan yang di inginkan. Pengujian system juga dilakukan pada system operasi yang berbeda, yaitu windows,
linux serta Android.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-02-27