SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN SELEKSI MOTOR BARU BERBASIS ANDROID DENGAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING

  • Khairu Winata Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional Malang
Keywords: Sistem pendukung keputusan, Simple Additive Weighting, Pemilihan sepeda motor baru

Abstract

Sepeda motor sering kali digunakan masyarakat untuk transportasi yang mendukung kegiatan sehari – hari. Minat dan keinginan masyarakat akan sarana transportasi tersebut semakin meningkat. Hampir setiap produsen kendaraan roda dua terus berlomba untuk memberikan yang terbaik bagi keinginan masyarakat dan terus melakukan inovasi terhadap kendaraan tersebut agar tidak monoton.Banyaknya jenis dari kendaraan roda dua ini membuat masyarakat atau konsumen menjadi kebingungan untuk memilih kendaraannya. Masyarakat atau kosumen sering kali memilih kendaraan yang digunakannya dengan melihat nilai – nilai yang masih kabur atau masih belum jelas seperti melihat dari harga kendaraan akan tetapi tidak melihat dari segi kualitas kendaraan tersebut yang akan menunjang kegiatan dari konsumen.
Dalam penelitian ini akan dibuat sebuah Sistem Pendukung Keputusan untuk memudahkan konsumen dalam proses pemilihan sepeda motor baru berbasis android dengan metode System Additive Weighting (SAW). Kriteria yang digunakan adalah bahan bakar, harga, mesin/CC dan jenis motor. Aplikasi dalam penelitian ini diimplementasikan dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP, JAVA, dan database menggunakan MySQL.
Hasil penelitian yang telah dilakukan dari proses pengujian fungsional aplikasi, berjalan 100% sesuai dengan fungsinya. Output dari aplikasi ini dapat membantu pengambil keputusan dalam memilih alternatif sepeda motor yang diharapkan.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2017-02-28