PENERAPAN ALGORITMA C4.5 UNTUK PREDIKSI MINAT PENJURUSAN SISWA DI SMKN 1 KADEMANGAN

  • Devinda Yulia Program Studi Teknik Informatika S1, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Islam Balitar
  • Abdi Pandu Kusuma Program Studi Teknik Informatika S1, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Islam Balitar
  • Dimas Fanny Hebrasianto Permadi Program Studi Teknik Informatika S1, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Islam Balitar
Keywords: Algortima C4.5, Confusion Matrix, Jurusan

Abstract

Uji Intelligence Quotient (IQ) ini pula berperan dalam memprediksi, menguatkan, serta meyakinkan para siswa, salah satunya untuk memilih jurusan. Dilakukannya penelitian ini, dikarenakan anak usia remaja terkadang salah mengambil jurusan jenjang berikutnya karena berdasarkan ikut-ikutan teman, sedangkan dampak penting dalam pendidikan itu sendiri yaitu jika siswa memilih jurusan yang salah, hasil yang akan diperoleh tidak akan maksimal, dan membuat sulit untuk mendapatkan kesempatan kerja. Oleh karena itu, riset ini bertujuan untuk mengenal perkembangan anak dalam pemilihan jurusan sesuai minat. Oleh karena itu peminatan jurusan harus disiapkan dari sekarang dengan arahan supaya siswa tidak salah jurusan dan memudahkan siswa untuk memilih jurusan sesuai bidang pengetahuan yang akan mereka praktikkan. Penelitian ini menggunakan perhitungan Algoritma C.45. Hasil yang diperoleh yaitu klasifikasi jurusan dengan nilai akurasi menggunakan Confusion Matrix yang menghasilkan nilai akurasi 92% pada jurusan TKRO dan TKJ, 83% pada jurusan BDP dan ATUG, dan 50% pada jurusan APAT dan ATPH.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-11-22