IMPLEMENTASI SISTEM PAKAR MENGGUNAKAN METODE CERTAINTY FACTOR DALAM MENENTUKAN CEDERA PEMAIN PADA OLAHRAGA E-SPORT BERBASIS ANDROID

  • Muhammad Ardhi Nur Rasyid Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional Malang
  • Ali Mahmudi Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional Malang
  • Mira Orisa Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional Malang

Abstract

E-Sport adalah permainan video game kompetitif dan terorganisir antar individu atau kelompok yang tidak terbatas. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa Professional Player memiliki perilaku menetap kurang lebih selama 4,2 jam per hari ketika melakukan pelatihan. Cedera yang disebabkan oleh olahraga E-Sport ini tidak hanya berpengaruh pada kebugaran fisik, tetapi juga memberi dampak buruk bagi karir dan performa pemain tersebut. Maka diperlukan sistem yang dapat membantu menentukan jenis cedera yang dialami oleh pemain agar dapat memberikan pertolongan pertama. Sebuah sistem yang disebut sebagai expert system memanfaatkan pengetahuan manusia yang kemudian dicatat dalam database di komputer untuk mengatasi suatu masalah yang membutuhkan pengetahuan seorang ahli. Metode Certainty Factor (CF) merupakan salah satu metode yang dapat digunakan dalam sistem pakar untuk menghitung atau menentukan tingkat suatu nilai kepastian data yang diperoleh dari suatu keputusan atau pernyataan. Dari hasil penelitian tersebut, metode Certainty Factor dapat menghitung atau menentukan tingkat suatu nilai kepastian dari gejala cedera yang didapat melalui seorang pakar. Didapatkan hasil kesesuaian antara aplikasi dengan diagnosa pakar sebesar 86.67%. Setelah dilakukan Pengujian dapat di simpulkan bahwa metode Certainty Factor dapat diterapkan pada aplikasi penentu cedera pemain. Hasil dari aplikasi akan menampilkan persentase cedera dari yang tertinggi sampai yang terendah dari perhitungan metode Certainty Factor.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-01-20