ANALISIS DATASET PROGRAM KELUARGA HARAPAN (PKH) DESA SIDAHARJA MENGGUNAKAN ALGORITMA K-MEANS

  • Deka Maulana Fathul Aziz Teknik Informatika, STMIK IKMI Cirebon
  • Bambang Irawan Teknik Informatika, STMIK IKMI Cirebon
  • Agus Bahtiar Sistem Informasi, STMIK IKMI Cirebon

Abstrak

 

Program Keluarga Harapan yang selanjutnya disebut (PKH) adalah program pemberian bantuan sosial bersyarat kepada Keluarga Miskin (KM) yang ditetapkan sebagai keluarga penerima manfaat PKH. Permasalahan pada penelitian ini yaitu bagaimana mengimplementasikan metode K-means dalam Clustering data penerima PKH Desa Sidaharja dengan mencari cluster yang terbaik. Penelitian ini bertujuan untuk mengelompokkan data penerima PKH Desa Sidaharja dengan mencari cluster yang terbaik. Selain itu, penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan parameter Numerical Measures Type apa yang menghasilkan kelompok terbaik pada data penerima PKH Desa Sidaharja. Pada penelitian ini digunakan algoritma K-means guna mendapatkan informasi dari hasil pengelompokan data penerima PKH Desa Sidaharja. Teknik analisis data menggunakan Knowledge Discovery in Database (KDD). Hasil dari pengelompokan menunjukan bahwa dari jumlah cluster (K = 2, 3, 4, 5, 6) menghasilkan K mana yang terbaik performanya yaitu yang mendekati angka 0. Nilai K yang paling mendekati angka 0 adalah (K = 6). Diperoleh DBI optimal untuk (K = 6) dengan nilai 0.230 untuk parameter Numerical Measures Type -  Euclidean Distance. Untuk mengevaluasi kinerja algoritma K-means dapat dilihat dari performance, dimana nilai Davies Bouldin yang mendekati 0 mengindikasikan kualitas algoritma yang semakin baik. Dengan demikian, maka jumlah cluster terbaik dalam percobaan ini adalah 6 atau yang mendekati 0.

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##
Diterbitkan
2024-02-03