PENERAPAN ALGORITMA CONVOLUTIONAL NEURAL NETWORK (CNN) UNTUK DIAGNOSA TUMOR OTAK

  • Azhar Azhar Teknik Informatika, STMIK IKMI Cirebon
  • Bambang Siswoyo Teknik Informatika, STMIK IKMI Cirebon
  • Denni Pratama Teknik Informatika, STMIK IKMI Cirebon
  • Khaerul Anam Teknik Informatika, STMIK IKMI Cirebon
  • Heliyanti Susana Teknik Informatika, STMIK IKMI Cirebon
Keywords: Convolutional Neural Network (CNN),Diagnosa Tumor, Otak,Penerapan,Algoritma

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan Convolutional Neural Network (CNN) dalam klasifikasi tumor otak dari citra medis, membedakan empat kelas utama: Glioma, Meningioma, Pituitary, dan NonTumor. Masalah utama yang diatasi adalah kebutuhan akan diagnosis yang cepat dan akurat dalam penanganan kanker otak, yang seringkali terhambat oleh keterbatasan metode tradisional. Dengan mengumpulkan dataset yang komprehensif, dilakukan pemrosesan dan augmentasi data sebelum melatih model CNN, penelitian ini berhasil mencapai akurasi yang tinggi dalam mengklasifikasikan tumor otak. Hasilnya menunjukkan bahwa pendekatan ini memiliki potensi untuk meningkatkan diagnosis dan penanganan kanker otak dengan lebih efisien dan akurat, berkontribusi pada kemajuan dalam bidang medis dan teknologi.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-04-18