ANALISIS POLA TRANSAKSI PEMBELIAN PADA BISNIS FOOD AND BEVERAGE MENGGUNAKAN ALGORITMA FP-GROWTH

  • Rafly Fansuri Teknik Informatika, STMIK IKMI CIREBON
  • Edi Tohidi Teknik Informatika, STMIK IKMI Cirebon
  • Edi Wahyudin Teknik Informatika, STMIK IKMI Cirebon
  • Kaslani Kaslani Teknik Informatika, STMIK IKMI Cirebon
  • Iin Iin Teknik Informatika, STMIK IKMI Cirebon
Keywords: Cross Selling, Fp-growth, Asosiasi

Abstract

Dalam dunia bisnis Food and Beverage yang sangat kompetitif saat ini, perusahaan-perusahaan dihadapkan pada tekanan untuk terus mengembangkan strategi-strategi kreatif dalam menjalankan operasi mereka. Salah satu strategi yang dapat digunakan dalam meningkatkan kinerja penjualan adalah cross-selling, yaitu taktik menjual produk tambahan yang berkaitan dengan produk yang telah dibeli oleh pelanggan, dengan tujuan meningkatkan omset penjualan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi hubungan antara produk-produk yang sering dibeli oleh pelanggan dan bagaimana pola pembelian mereka dianalisis. Data penjualan dari French Bakery Sales digunakan dalam penelitian ini. Algoritma Frequent Pattern Growth (FP-Growth) adalah alat yang digunakan dalam metodologi penelitian ini untuk data mining asosiasi. Data transaksi penjualan dikumpulkan, atribut yang relevan dipilih, data dipreprocessing, proses asosiasi dataset, dan evaluasi pola yang terbentuk adalah semua langkah dalam proses penelitian ini. penelitian ini menghasilkan 8 aturan asosiasi menggunakan nilai minimum support 0,08 dan confidence 0,5 dengan 10 produk pembentuk. Aturan-aturan ini memiliki potensi untuk mendukung strategi cross-selling dengan lebih mudah dan efisien. Aturan-aturan ini memberikan informasi yang detail mengenai pola pembelian produk oleh konsumen, serta memperkirakan tingkat peluang keberhasilan strategi cross-selling.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-02-14