PENERAPAN ALGORITMA FUZZY C-MEANS PADA DATA PENJUALAN DISTRO

  • Ellyda Sri Rahmadina Teknik Informatika, STMIK IKMI Cirebon
  • Bambang Irawan Teknik Informatika, STMIK IKMI Cirebon
  • Agus Bahtiar Teknik Informatika, STMIK IKMI Cirebon
Keywords: analisis, penjualan jeans,algoritma fuzzy c-means

Abstract

Industri fashion, khususnya penjualan jeans, terus berkembang dengan dinamika konsumen yang kompleks. Dalam upaya untuk memahami perilaku pembelian konsumen dan meningkatkan efektivitas pemasaran, distro Dea Collection berusaha menerapkan algoritma Fuzzy C-Means dalam menganalisis data penjualan jeans. Masalah penjualan jeans melibatkan sejumlah besar data yang kompleks dan bervariasi, yang menghadirkan tantangan dalam mengidentifikasi pola pembelian konsumen. Penelitian ini memfokuskan pada penggunaan algoritma Fuzzy C-Means untuk mengatasi ketidakpastian dan ketidaksempurnaan dalam data penjualan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis data penjualan jeans pada distro Dea Collection menggunakan metode Fuzzy C-Means dengan fokus pada pengelompokan dataset jeans. Yang bertujuan untuk mengidentifikasi kelompok jenis jeans berdasarkan preferensi pembelian, sehingga dapat memberikan wawasan mendalam terkait perilaku konsumen dan untuk meningkatkan strategi pemasaran. Data mencakup variabel seperti jenis jeans, harga, dan periode penjualan. Analisis dilakukan untuk mengelompokkan jenis jeans ke dalam kelompok berdasarkan preferensi pembelian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan algoritma Fuzzy C-Means efektif dalam mengelompokkan dataset jeans berdasarkan preferensi pembelian. Identifikasi kelompok konsumen ini dapat membantu distro Dea Collection memahami kebutuhan dan keinginan konsumen dengan lebih baik, memungkinkan konsumen untuk mengadaptasi strategi pemasaran dan stok produk untuk meningkatkan respons terhadap pasar yang dinamis

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-04-26