ANALISIS MESIN INFERENSI FORWARD DAN BACKWARD CHAINING UNTUK DIAGNOSIS PENYAKIT AUTOIMUN BERBASIS WEB

  • Desy Permata Sari Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional Malang
Keywords: Sistem Pakar, Autoimun, Forward Chaining, Backward Chaining

Abstract

Penyakit Autoimun merupakan penyakit yang menyerang sistem kekebalan tubuh manusia yang biasa terjadi pada kaum wanita. Autoimun merupakan gangguan sistem kekebalan tubuh akibat gagalnya pertahanan kestabilan kondisi tubuh. Penyakit autoimun ini menyebabkan kerugian bagi organ tubuh manusia karena dapat merusak organ-organ sel yang masih sehat dalam tubuh seseorang. Gejala penyakit autoimun kapan saja dapat menyerang tubuh dan mempengaruhi sistem kekebalan tubuh manusia.
Penelitian ini menggunakan metode forward chaining dan backward chaining. Forward Chaining merupakan metode pencarian kesimpulan berdasarkan pada fakta yang ada menuju ke kesimpulan, Backward chaining merupakan pencarian yang arahnya kebalikan dari Forward Chaining. Proses pencarian dimulai dari tujuan, yaitu kesimpulan yang menjadi solusi permasalahan yang dihadapi.
Berdasarkan uji data hasil konsultasi menggunakan metode forward chaining dan backward chaining memiliki keakuratan yang sesuai dengan aturan yang ada. Pengujian fungsional sistem pakar ini dapat berjalan dengan baik pada web browser mozilla firefox, google chrome, dan microsoft edge.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-09-02