RANCANG BANGUN SISTEM PENUNJANG KEPUTUSAN PENENTUAN BEASISWA MENGGUNAKAN METODE FUZZY TSUKAMOTO DENGAN OPTIMASI GENETIC ALGORITHM

  • Faruq Aziz Sistem Informasi, Universitas Nusa Mandiri
  • Yanto Yanto Sistem Informasi, Universitas Bina Sarana Informatika
  • Eka Herdit Juningsih Sistem Informasi, Universitas Bina Sarana Informatika
Kata Kunci: Fuzzy Tsukamoto, Genetic Algorithm, SPK, Penentuan Beasiswa

Abstrak

Penelitian ini merancang dan mengimplementasikan sistem penunjang keputusan untuk menentukan besaran beasiswa. Latar belakang penelitian berkaitan dengan kompleksitas dan ketidakpastian dalam pengambilan keputusan beasiswa, yang memerlukan metode yang mampu menangani nilai linguistik. Metode Fuzzy Tsukamoto digunakan untuk menangani ketidakpastian, sementara Genetic Algorithm (GA) diaplikasikan untuk mengoptimalkan hasil perhitungan berdasarkan aturan fuzzy. Kombinasi metode ini menghasilkan sistem yang adaptif terhadap perubahan kondisi dan kebutuhan. Tujuan penelitian adalah menciptakan sistem efisien dan transparan dalam mendukung pengambilan keputusan penentuan besaran beasiswa. Evaluasi sistem menggunakan korelasi Spearman menghasilkan nilai 0.88, menunjukkan hubungan positif dan kuat antara peringkat beasiswa hasil Fuzzy Tsukamoto dan GA. Sistem menyajikan hasil perhitungan beasiswa secara informatif melalui tabel dan grafik, memberikan pemahaman yang mudah bagi pengguna. Dengan implementasi menggunakan PHP dan bersifat web-based, diharapkan sistem ini dapat diakses dengan mudah dari berbagai perangkat. Implikasi penelitian ini adalah memberikan kontribusi pada efektivitas dan transparansi pengambilan keputusan dalam penentuan besaran beasiswa.

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##
Diterbitkan
2024-02-25