PEMBUATAN SISTEM CARI KERJA BERBASIS ANDROID UNTUK LULUSAN UIKA

  • Ramadhan Ramadhan Teknik Informatika, Universitas ibn Khaldun Bogor
  • Hersanto Fajri Teknik Informatika, Universitas ibn Khaldun Bogor
  • Fitrah Satrya Fajar Kusuma Teknik Informatika, Universitas ibn Khaldun Bogor

Abstract

Perkembangan teknologi telah merubah sebagian orang dalam mencari sumber informasi pekerjaan dimanapun dan kapanpun, terutama bagi mahasiswa lulusan baru. Oleh karena itu Universitas harus mampu membantu dalam menyediakan informasi lowongan pekerjaan terkini dan terpercaya sehingga lulusannya dapat terserap secara luas dan cepat masuk ke dalam dunia kerja. TujuanĀ  penelitian ini adalah pembuatan aplikasi pencarian pekerjaan, dengan menyediakan fitur filter yang detail untuk memudahkan mahasiswa dalam mempersempit pencarian kerja. Fitur ini dapat mencakup kriteria seperti lokasi, keahlian mahasiswa, industri, tingkat pendidikan, pengalaman organisasi, level mahasiswa dan jenis kontrak kerja (penuh waktu, paruh waktu, kontrak) agar mahasiswa dapat menyelesaikan suatu pencarian pekerjaan dan tidak perlu menganggur lama. Perusahaan akan menginformasikan tentang lowongan kerja dengan aplikasi berbasis web dan aplikasi android yang akan berfungsi sebagai informasi ter-update dari perusahaan yang menawarkan lowongan kerja. Metode yang digunakan pada sistem ini yaitu dengan metode waterfall dan menggunakan bahasa pemrograman Dart dan framework Flutter yang dikembangkan oleh perusahaan Google. Diharapkan dengan dibuatnya sistem cari kerja berbasis android mampu membantu ketersediaan informasi dan memfasilitasi proses pencarian pekerjaan dan mampu merekomendasikan pekerjaan untuk membantu mahasiswa lulusan baru Universitas Ibn Khaldun Bogor dalam proses mencari banyaknya lowongan pekerjaan. Penelitian ini didapati hasil bahwa tiap indikator dan fungsi yang diuji kepada mahasiswa lulusan baru telah memberikan kemudahan dalam mencari lowongan pekerjaan, sehingga dapat disimpulkan bahwa aplikasi ini sudah sesuai dengan kebutuhan mahasiswa lulusan baru di Universitas Ibn Khaldun Bogor.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-05-02