ANALISIS SENTIMEN GENERASI Z TERHADAP PENGETAHUAN TENTANG KEHIDUPAN GAY MENGGUNAKAN ALGORITMA NAÏVE BAYES

  • Peni Peni Teknik Informatika, STMIK IKMI Cirebon
  • Nana Suarna Sistem Informasi, STMIK LIKMI Bandung
  • Willy Prihartono Sistem Informasi, STMIK IKMI Cirebon
Keywords: Sentimen analisis, generasi z, gay, algoritma naïve bayes

Abstract

Dalam perkembangan zaman dan semakin majunya teknologi informasi yang berkembang setiap saat memudahkan generasi z untuk mendapatkan berbagai kemudahan khususnya pada penggunaan media sosial seperti twitter, permasalahan pada penelitian ini untuk mengetahui Berapa nilai akurasi, presisi, dan recall pada analisis sentimen pada kehidupan gay berupa ciri gay, Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode alur penelitian Knowledge Discover in Database atau (KDD). pada penelitian ini peneliti melakukan pengumpulan data pengguna media sosial twitter melalui proses scraping data pada twitter pada akun @masndutx tentang ciri gay., Data yang didapatkan pada penelitian ini sebanyak 600 data namun setelah dilakuan pelabelan data dan proses cleansing data yang digunakan sebanyak 525 dan mendapatkan sempel 505 data teks. Bahwa didapatkan hasil prediksi klasifikasi sentimen positif sebanyak 344 atau 68,11% dan sentimen negatif sebanyak 161 atau 31,88% data teks, artinya generasi z yang mengetahui tentang ciri gay dan apa itu gay pada akun twitter @masndutx setuju dengan opini tentang topik gay dan ciri gay pada akun @masndutx, namun tidak sedikit juga generasi z yang memberikan opininya tidak setuju dengan ciri-ciri gay yang ada pada akun twitter @masndutx, Dan hasil klasifikasi menggunakan metode Algoritma naïve bayes didapatkan accuracy sebesar 50,69 Precision 71,49% dan Recall sebesar 45,93%.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-05-02