PENERAPAN GEMINI AI DALAM PEMBUATAN DESKRIPSI PRODUK E-COMMERCE

  • Atong Nazarius Teknik Informatika, Universitas Palangka Raya
  • Ferry Saputra Teknik Informatika, Universitas Palangka Raya
  • Nova Noor Kamala sari Teknik Informatika, Universitas Palangka Raya
  • Viktor Handrianus Pranatawijaya Teknik Informatika, Universitas Palangka Raya
Keywords: Gemini AI, Deskripsi Produk, API

Abstract

Diera digital saat ini, e-commerce menjadi salah satu industri besar yang berkembang pesat, dengan didorong karna adanya perkembangan teknologi dan Artificial Intelligence (AI). Salah satu pemodelan AI yang inovatif adalah Gemini AI, yang dikembangkan oleh google. Pada penelitian ini penggunaan Gemini AI dalam konteks e-commerce, terkhusus dalam pembuatan deskripsi produk yang dimana Gemini AI mampu mengotomatisasinya, dengan dapat meghasilkan deskripsi yang informatif dan menarik bagi pengguna. Keunggulan dengan adanya Gemini AI pada pembuatan deskripsi produk adalah dapat meminimalisir waktu dan tenaga, serta dapat menghasilkan deskripsi yang lebih liberal terhadap sebuah produk di platform e-commerce. Pada pengimplementasian Gemini AI, memerlukan sebuah akses ke API Key Gemini, yang dibuka oleh google untuk pengembang dan bisnis, dengan memahami dan memanfaatkan potensi dari Gemini AI, pemilik bisnis dari sebuah e-commerce dapat meningkatkan efisiensi terhadap biaya operasional dan meningkatkan penjualan melalui deskripsi produk yang informatf dan menarik bagi konsumen.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-06-13