EQUIVALENCE PARTITIONING DAN BOUNDARY VALUE ANALYSIS DALAM BLACK BOX TESTING PADA PLATFORM E-COMMERCE BERBASIS WEB DI LIMA BENUA

  • Annisa Fadhilasari Informatika, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur
  • Henni Endah Wahanani Informatika, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur
  • Fawwaz Ali Akbar Informatika, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur
Keywords: black box testing, website, e-commerce, equivalence partitioning, boundary value analysis

Abstract

Pandemi COVID-19 memberikan dampak pada sektor ekonomi dan bisnis sehingga mengalami goncangan ekonomi. Sementara itu, e-commerce mengalami lonjakan pesat, memberikan peluang bagi pelaku bisnis untuk beralih dari transaksi konvensional ke bisnis online guna memperluas jangkauan pelanggan, termasuk PT Lima Benua Koneksindo. Sebagai penyedia solusi TI, web-commerce perusahaan ini memainkan peran penting dalam mendukung kegiatan perniagaan, yaitu menjadi media promosi dan wadah untuk memberikan kemudahan layanan free ongkir sehingga pelanggan tertarik untuk kembali berbelanja. Untuk menunjang kenaikan kunjungan dan transaksi pelanggan di web-commerce lima benua dibutuhkan pengujian dari sudut pandang pengguna. Teknik Black Box menjadi pilihan tepat untuk menguji sistem ini karena berfokus pada perspektif pengguna akhir. Dengan mengombinasikan Equivalence Partitioning, yang membagi inputan menjadi partisi ekuivalen, dan Boundary Value Analysis, yang memfokuskan pada nilai-nilai batas inputan, diharapkan mampu mendeteksi kesalahan, mengevaluasi fungsionalitas, mengukur efektivitas, serta memberikan rekomendasi perbaikan. Berdasarkan hasil pengujian, efektivitas keseluruhan sistem mencapai 81,02%, menunjukkan kinerja yang sangat efektif meskipun terdapat beberapa kesalahan yang perlu diperbaiki oleh pengembang.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-05-06