Analisa Pengaruh Perbandingan Pulley Dan Waktu Hasil Pencacahan Batang Salak Dalam Pembentukan Eco Paving Block Menggunakan Metode Taguchi

  • Bintang Oktavian Rahardy Program Studi Teknik Mesin S1 Institut Teknologi Nasional Malang
  • Febi Rahmadianto Program Studi Teknik Mesin S1 Institut Teknologi Nasional Malang
Keywords: Mesin Pencacah Serat batang Salak Perbandingan Pulley Metode Taguchi Waktu Cacahan Terbaik

Abstract

Pada era ini, limbah organik dan anorganik meningkat pesat namun pemanfaatannya masih rendah. Limbah organik seperti batang salak dan limbah anorganik seperti plastik belum dimanfaatkan secara optimal. Saat ini, batang salak hanya digunakan untuk pupuk, sementara plastik kurang dimanfaatkan. Penelitian ini mengusulkan pemanfaatan limbah plastik PET dan serat batang salak untuk membuat eco paving block. Penelitian menggunakan mesin pencacah dengan variasi pulley dan waktu untuk memproses serat batang salak, dan metode Taguchi untuk meningkatkan kualitas produk. Hasil terbaik diperoleh dari variasi pulley 4:4 dengan waktu 80 detik, menghasilkan nilai uji impact sebesar 0,04180256 J/mm³

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-10-31
Section
Articles