SISTEM PENGAMAN RUMAH BURUNG WALET DENGAN PENDETEKSI GETARAN BERBASIS ARDUINO DAN NOTIFIKASI WHATSAPP

  • Trio Wahyu Saputro Teknik Elektro ITN Malang
  • M. Ibrahim Ashari Teknik Elektro ITN Malang
  • I Komang Somawirata Teknik Elektro ITN Malang
Keywords: Pengaman rumah burung walet, LM393, Piezoelektrik, GSM A6, Pro micro mega2560,

Abstract

Penelitian ini menguraikan tentang “Sistem Pengaman Rumah Burung Walet Dengan Pendeteksi Getaran Berbasis Arduino Dan Notifikasi Whatsapp”. Alat ini sebagai keamanan rumah burung walet dari pencuri yang melakukan aksinya dengan membobol tembok. Sarang burung Walet adalah investasi jangka panjang yang sangat menguntungkan, karena hal itu timbul masalah utama yaitu pencurian yang meresahkan karena dapat menimbulkan kerugian finansial yang cukup besar. Agar Menghemat biaya dan waktu, dan dapat di gunakan pada area yang jauh dari pemukiman (masih terkoneksi signal operator) maka di rancanglah alat ini. Metode yang digunakan adalah perencanaan alat, pengujian, dan analisis. Alat ini direncanakan sebagai media pengaman yang mampu memberikan informasi terkait kegiatan pencurian yang terjadi di area Rumah Burung Walet. Perencanaan alat ini menggunakan arduino sebagai mikrokontroler, kemudian menggunakan tiga sensor yaitu Gerakan, Suara, Getaran dan aplikasi whatsapp sebagai penunjang notifikasi. Selanjutnya dilakukan pengujian dan analisis kemampuan alat dalam mendeteksi sesuai kegunaan sensor serta mampu terintegrasi dengan arduino dan sistem notifikasi berjalan sesuai program. Sebagai hasil akhir, dalam penelitian ini disimpulkan bahwa semua komponen yaitu hardware dan software pada hasil akhirnya nanti bisa berjalan sebagaimana mestinya.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-12-23