PUSAT PEMBINAAN ANAK KORBAN KEKERASAN DI MALANG TEMA: ARSITEKTUR HIJAU

  • Maria Ratu Santa Insani
  • Daim Triwahyono
  • Debby Budi Susanti
Keywords: Kesehatan Mental, Anak Korban Kekerasan, Pembinaan

Abstract

Pusat pembinaan anak korban kekerasan merupakan sebuah tempat untuk memberi pemulihan kondisi fisik maupun psikis anak dari tindakan kejahatan. Fasilitas ini dibuat untuk menjadi wadah bagi anak – anak korban kekerasan yang memerlukan pendampingan, pembinaan, serta keamanan dalam menjalani pemulihan dengan fasilias yang memadahai serta bertujuan untuk memberikan suatu komunitas yang dapat memberikan ‘awareness’ serta perlindungan kepada masyarakat terutama untuk membantu anak yang membutuhkan bantuan dan menambah kurangnya fasilitas pembinaan yang ada di Malang. Dalam mendukung perancangan bangunan ini, metode yang digunakan perlu untuk memperhatikan kondisi perilaku atau mental dari anak serta kondisi dari lingkungan sekitar tapak, hal ini tentunya merupakan salah satu upaya dalam merancang bangunan yang nyaman dan memperhatikan kesehatan mental anak. Dengan adanya fasilitas ini, diharapkan dapat menjadi wadah bagi masyarakat, terutama anak dalam menjalani pemulihan dengan kondisi lingkungan yang baik dan aman dengan memperlihatkan efek dari bangunan serta kondisi sekitar terhadap proses pembinaan.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-05-28