PRODUK KREATIF DAN INOVATIF DAUN NIPAH (NYPA FRUTICANS WURMB.) YANG BERKELANJUTAN

  • Ishak Kadir Program Pendidikan Vokasi, Jurusan Arsitektur, Universitas Halu Oleo, Kendari
  • Arman Faslih Program Pendidikan Vokasi, Jurusan Arsitektur, Universitas Halu Oleo, Kendari
  • Muhammad Zakaria Umar Program Pendidikan Vokasi, Jurusan Arsitektur, Universitas Halu Oleo, Kendari
Keywords: Nipah, papan komposit, tahap pembuatan

Abstract

Beberapa catatan dari pengalaman ditunjukkan bahwa bahan bangunan yang rendah energi
menggunakan bahan-bahan bangunan yang alamiah dan cepat tergantikan oleh alam. Bahan bangunan dari
daun nipah (nypa frutican wurmb.) bisa digunakan untuk mengaplikasikan prinsip arsitektur berkelanjutan.
Selama ini daun nipah hanya dibuat atap. Sehingga, dibutuhkan produk kreatif dan inovatif selain mambuat
atap. Penelitian ini ditujukan untuk membuat material papan komposit dari daun nipah sehingga bisa dijadikan
sebagai produk kreatif dan inovatif yang berkelanjutan. Metode eksplorasi digunakan dalam penelitian ini. Data
diawali dengan pemilihan bahan-bahan, alat-alat kerja, dan tahap-tahap pembuatan. Informasi dari berbagai
sumber ditangkap dan ditafsirkan ke dalam suatu ide kreatif. Proses analisis dilakukan secara kualitatif. Bentuk
papan dasar ditransformasi dari parameter hingga dihasilkan produk kreatif dan inovatif berupa rak buku.
Hasil penelitian ini disimpulkan bahwa cara untuk membuat material papan komposit dari daun nipah sehingga
bisa dijadikan sebagai produk kreatif dan inovatif yang berkelanjutan dilakukan dengan tiga tahap. Pada tahap
pertama disiapkan alat-alat kerja seperti cetakan kaca, gelas ukur, sendok pengaduk, kuas, meteran, spidol, alat
gosok amplas, plastisin, gergaji besi, baskom, dan sendok dempul. Tahap kedua disiapkan bahan-bahan kerja
seperti daun nipah, hardener, minyak resin, dan mirror glaze. Tahap ketiga dibuat papan seperti tahap daun
nipah digunting, tahap daun dicampur minyak resin dan hardener, tahap adonan dikering anginkan, tahap
papan dilepas dari bingkai cetakan, tahap papan diberi pemberat, serta tahap papan dibuat rak buku.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2018-02-03