PENGEMBANGAN MODEL AWAL SISTEM EVALUASI PENERIMAAN PENGGUNA E-LEARNING JANABADRA

  • Aditya Sylvandinata Saputra Departemen Teknik Elektro dan Teknologi Informasi, Fakultas Teknik, Universitas Gadjah Mada
  • Sri Suning Kusumawardani Departemen Teknik Elektro dan Teknologi Informasi, Fakultas Teknik, Universitas Gadjah Mada
  • Eko Nugroho Departemen Teknik Elektro dan Teknologi Informasi, Fakultas Teknik, Universitas Gadjah Mada
Keywords: e-learning, evaluasi, Unified Theory of Acceptance and Use of Technology (UTAUT).

Abstract

Sejak tahun 2009 sistem pembelajaran e-learning mulai diterapkan di Fakultas Teknik, kemudian diikuti dengan peraturan Universitas untuk memberlakukan sistem pembelajaran e-learning di seluruh Fakultas yang ada. E-learning Janabadra secara umum memudahkan mahasiswa karena dapat diakses melalui internet, dimana mahasiswa dapat memperoleh berbagai informasi tentang kegiatan perkuliahan, termasuk materi pembelajaran yang tentunya disediakan dosen. Kemudahan lain yang dirasakan oleh mahasiswa diantaranya adalah dengan adanya e-learning Janabadra , mahasiswa akan lebih mandiri dalam memahami materi yang disediakan maupun mencari referensi terkait materi yang diberikan. Selain itu, bagi dosen, e-learning Janabadra dapat memberikan kemudahan untuk berbagi materi kuliah, penugasan mahasiswa sampai dengan diskusi melalui forum secara online. Disamping manfaat dan kemudahan yang dapat dirasakan, pemanfaatan elearning Janabadra masih belum optimal oleh mahasiswa maupun dosen, karena e-learning hanya dipandang sebagai media untuk mengunduh materi kuliah saja. Beberapa fitur masih belum dimanfaatkan secara optimal oleh pengguna. Selain itu, masih ada beberapa dosen yang belum menggunakan e-learning secara sepenuhnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan e-learning dan bagaimana tingkat penerimaan mahasiswa dan dosen pengguna e-learning Janabadra di Universitas Janabadra Yogyakarta dengan menggunakan pendekatan Unified Theory of Acceptance and Use of Technology (UTAUT) yang telah dikembangkan. Hubungan regresi tersebut diteliti dengan SEM menggunakan SmartPLS. Responden yang diteliti yaitu mahasiswa dan dosen aktif dengan menyebar kuesioner dan wawancara. Hasil yang diharapkan dari pengujian ini yaitu dapat memberikan rekomendasi dalam menggunakan pendekatan peningkatan layanan teknologi informasi kepada universitas, khususnya pengelola e-learning agar sistem dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-12-27