DESAIN DAN IMPLEMENTASI MESIN PEMILAH WARNA BERBASISKAN ARDUINO UNO

  • Ivan Laudries Program Studi Komputer Sistem, Fakultas Ilmu Komputer Universitas Pelita Harapan
  • Hendra Tjahyadi Program Studi Komputer Sistem, Fakultas Ilmu Komputer Universitas Pelita Harapan
  • Arnold Aribowo Program Studi Komputer Sistem, Fakultas Ilmu Komputer Universitas Pelita Harapan
Keywords: otomatis, Arduino, sensor warna

Abstract

Makalah ini memaparkan desain dan implementasi mesin pemilah warna berbasiskan Arduino Uno. Mesin ini dibuat untuk memilah objek berdasarkan warna yang telah ditentukan sebelumnyan dengan laju dan akurasi yang tinggi agar mampu menggantikan tenaga manusia dalam memisahkan obyek berdasarkan warna yang seringkali membosankan dan melelahkan. Secara fisik, sistem terdiri dari dua bagian utama yaitu object receiver dan delivery zone. Object receiver terbagi menjadi dua area, yaitu sensor area dan drop zone area. Sebuah sensor warna TCS3200 yang akan mengidentifikasi warna objek ditempatkan pada sensor area, dan sebuah servo motor ditempatkan pada drop zone area. Pada delivery zone juga ditempatkan sebuah motor servo yang akan menempatkan obyek pada wadah-wadah dengan posisi tertentu. Mesin akan mengidentifikasi warna obyek, menempatkannya pada posisi tertentu pada drop zone area dan akhirnya menempatkannya pada wadah yang berbeda berdasarkan warna yang dikenali melalui delivery zone. Untuk keperluan penyetelan awal, pengguna cukup melakukan perubahan color range dan angle pada servo agar sesuai dengan posisi wadah. Berdasarkan hasil pengujian menggunakan coklat dengan empat warna yang berbeda, didapatkan bahwa mesin mampu mengantarkan objek ke tujuan dengan tepat. Mesin pemilah warna mampu mengolah objek dengan kecepatan enam puluh objek per menit dengan tingkat keberhasilan sebesar 97,08%.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-12-29