ANALISA LAJU KOROSI PADA PIPA BAJA KARBON API 5L-X65 DENGAN METODA PEMBEBANAN TIGA TITIK PADA LINGKUNGAN GAS H 2 S KONDISI JENUH CO 2 DALAM LARUTAN ASAM ASETAT

  • Nendi Suhendi Syafei Teknik Elektro, Fakultas Matematika dan ilmu Pengetahuan Alam,
  • Darmawan Hidayat Teknik Elektro, Fakultas Matematika dan ilmu Pengetahuan Alam,
  • Bernard Y Tumbelaka Teknik Elektro, Fakultas Matematika dan ilmu Pengetahuan Alam
  • Zaida Program Studi Teknologi Industri Pangan, Fakultas Teknologi Industri Pertanian
  • Liu Kin Men Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam; Universitas PadjadjaranLiu Kin Men
Keywords: korosi retak tegangan, laju korosi, pembebanan tiga titik, sweet gas.

Abstract

Akibat terjadi korosi pada pemipaan jalur migas menjadi permasalahan utama pada industri minyak
bumi dan gas karena dapat menghambat proses produksi. Korosi retak tegang (SCC, Stress Corrosion Cracking)
adalah peristiwa pembentukan dan perambatan retak dalam logam yang terjadi secara simultan antara
tegangan yang bekerja pada bahan dengan lingkungan yang korosif (sweet gas). Sweet gas pada tekanan yang
tinggi akan mengakibatkan korosi retak tegangan dan akan mengakibatkan pipa itu pecah. Dalam penelitian ini
digunakan rumah sampel dengan spesimen tiga titik pembebanan untuk melihat perilaku korosi retak tegang
pada pipa baja karbon di lingkungan gas H 2 S kondisi jenuh CO 2 dalam larutan Asam Asetat. Dari hasil
penelitian bahwa sampel yang berbeda dengan defleksi yang sama dalam waktu paparan berbeda maka laju
korosinya berbentuk polinomial kuadratik, dan sampel dengan waktu paparan yang sama tetapi defleksinya
berbeda ternyata makin besar defleksi maka laju korosi akan meningkat. Hasilnya bahwa sampel pipa baja karbon
terjadi korosi retak tegangan baik korosi transgranular ataupun korosi intergranular berdasarkan analisa
mikrostruktur. Dan kedalaman cracknya 0,0558 mm, 0,231 mm dan 0,06237mm untuk perlakuan waktu paparan
yang sama dengan defleksi yang berbeda.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2017-02-25