DEMINERALISASI LIMBAH KULIT KEPALA UDANG MENGGUNAKAN PELARUT ASAM ORGANIK DALAM RANGKA PEMBUATAN KITOSAN

  • Zainal Arifin Teknik Kimia, Politeknik Negeri Samarinda
  • Muhammad Yusuf Effendi Teknik Kimia, Politeknik Negeri Samarinda
Keywords: biomaterial, demineralisasi, kitin, kitosan

Abstract

Kitosan merupakan biomaterial yang ramah lingkungan dan memiliki kegunaan diberbagai bidang
seperti farmasi, pangan, pertanian, dan industri. Kitin dalam limbah kulit kepala udang merupakan sumber
bahan baku pembuatan kitosan. Pengambilan kitin dilakukan melalui tahapan demineralisasi dilanjutkan
deproteinasi. Demineralisasi umumnya menggunakan pelarut asam anorganik yang tidak ramah lingkungan.
Pada penelitian ini, demineralisasi dilakukan menggunakan pelarut asam organik. Sampel direaksikan dengan
asam formiat konsentrasi 1 N dan 2 N dengan rasio 1:20 selama 15-90 menit. Produk dicuci, dikeringkan, dan
dianalisis menggunakan metode gravimetri untuk mengetahui % reduksi mineralnya. Produk demineralisasi
dilanjutkan ke tahap deproteinasi dan deasetilasi untuk menghasilkan kitosan. Hasil penelitian menunjukkan
bahwa mineral dapat direduksi diatas 99%. Kitosan yang diperoleh memiliki derajat deasetilasi sebesar 84,74%
yang merupakan kitosan grade industri

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2017-02-25