Analisis Delay Bound pada Jaringan Hybrid IEEE 802.11n Format HT-Greenfield WLAN over Fiber

  • Amri Khoirul Fath Universitas Telkom Bandung
  • Erna Sri Sugesti Universitas Telkom Bandung
  • Achmad Ali Muayyadi Universitas Telkom Bandung
Keywords: 802.11n, Delay bound, HT-Greenfield, HT-OFDM

Abstract

Makalah ini memaparkan hasil analisis parameter delay bound pada jaringan hibrida Wireless Local Area Network (WLAN) IEEE 802.11n dengan fiber optik menggunakan beberapa skema Modulation and Coding Scheme (MCS) pada format HT-Greenfield serta protokol Distributed Coordination Function (DCF). Selama selang waktu Short Interframe Space (SIFS) dilakukan rekayasa protokol ACK Timeout dan CTS Timeout untuk menentukan panjang maksimum ekstensi fiber optik. Hasil yang diperoleh adalah ekstensi fiber optik sepanjang 5,96 km pada kondisi tertentu. Selain itu, delay terendah dengan data rate tertinggi diperoleh MCS 27-40 MHz dengan delay sebesar 0,397 ms. Hasil ini mendukung implementasi layanan triple play.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2016-03-01