Pembangunan dan Pengembangan Sistem Chat Bot SPADA Menggunakan Telegram

  • Deddy Rudhistiar Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional Malang
  • Renaldi Primaswara Prasetya Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional Malang
  • Dhiyauddin Abdurrohman Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional Malang
  • Muhammad Sovian Salim Ibrahim Teknik Informatika, Institut Teknologi Nasional Malang
Keywords: Spada ITN, Chat Bot, Telegram.

Abstract

Spada ITN Malang merupakan suatu media pembelajaran yang disediakan untuk mahasiswa dan dosen dalam membantu proses belajar mengajar secara daring. Didalam penggunaannya, banyak user yaitu mahasiswa dan dosen sering mengalami error dan permasalahan login di Spada, sehingga membuat mahasiswa dan dosen banyak bertanya pada admin Spada. Chat bot merupakan salah satu alat bantu percakapan antara manusia dengan sistem robot yang dibuat oleh manusia sehingga ketika sistem Chat Bot diberikan pertanyaan secara cepat, dan sistem otomatis akan membalas sesuai poin yang diseting dalam sistem chat bot yang dibuat. Dengan adanya Chat Bot Spada ini, mahasiswa dan dosen dapat mengatasi kendala yang terjadi pada Spada tanpa harus menghubungi dan menunggu respon dari admin. Setelah dilakukan pengujian pada user, didapatkan bahwa chat bot ini dapat berfungsi dan berjalan dengan baik. Dengan adanya chat bot pada layanan Spada dapat mengoptimalkan pelayanan terhadap mahasiswa dan dosen, jika terjadi kendala pada spada.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-07-14