Implementasi Metode Stemming Tala Dan Fungsi Jaccard Pada Aplikasi Katalog Perpustakaan

  • Pipin Farida Ariyani Teknik Informatika, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Budi Luhur
  • Annisa Rahmala Teknik Informatika, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Budi Luhur
  • Noni Juliasari Teknik Informatika, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Budi Luhur
Keywords: Pencarian Informasi, Stemming Tala, Jaccard, Bobot Kata, Logaritmic Term Frequency

Abstract

Koleksi buku dalam perpustakaan semakin meningkat sehingga dibutuhkan kategorisasi untuk mempermudah penyusunan dan pencarian buku. Keberadaan sistem penyediaan informasi untuk kemudahan pencarian data buku akan dibutuhkan, namun informasi yang berkualitas dipengaruhi oleh relevansi, keakuratan, dan ketepatan waktu. Penelitian ini dirancang aplikasi katalog perpustakaan untuk mencari informasi mengenai koleksi buku yang ada di perpustakaan menggunakan tools Bahasa pemrograman PHP dan basis data MySql. Dokumen bahasa Indonesia digunakan sebagai sumber acuan. Untuk kebutuhan pencarian informasi yang relevan dari suatu kumpulan informasi diperlukan proses stemming, pembobotan, dan pengelompokkan dalam pencarian dokumen. Proses stemming menggunakan metode Tala, sementara metode Logaritmic Term Frequency berbasis Vector Space Model digunakan untuk menentukan bobot kata suatu dokumen berdasarkan jumlah kemunculannya dalam dokumen tersebut. Semakin besar jumlah kemunculan suatu kata dalam dokumen akan memberikan nilai kesesuaian yang semakin besar. Fungsi Jaccard digunakan untuk menghitung tingkat kesamaan antar query dan term di dokumen yang berpengaruh pada pemeringkatan hasil kategorisasi dokumen yang relevan. Proses penelusuran katalog ini dapat mempercepat perolehan temuan atau informasi mengenai suatu bahan pustaka dari mulai judul hingga ringkasan ebook tersebut. Dari hasil uji coba proses pencarian diperoleh rata-rata perhitungan waktu tanggap aplikasi adalah 5.66 detik dan hasil recall terhadap pencarian dokumen yang didapat yaitu rata-rata 83%.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-02-02