Analisa Kualitas Layanan Internet pada Video Conference Berdasarkan Parameter Qo

  • Triani Ajeng Setyowati Jurusan Teknik Elektro, Program Studi Teknik Telekomunikasi Politeknik Negeri Sriwijaya
  • Lindawati Lindawati Jurusan Teknik Elektro, Program Studi Teknik Telekomunikasi Politeknik Negeri Sriwijaya
  • R. A. Halimatussa’diyah Jurusan Teknik Elektro, Program Studi Teknik Telekomunikasi Politeknik Negeri Sriwijaya
Keywords: Video Conference, QoS, PCQ

Abstract

Sekarang ini, perkembangan teknologi yang semakin berkembang mengakibatkan perkembangan pada bidang jaringan dan layanan telekomunikasi seperti video conference. Akibatnya diperlukan manajemen dalam pembagian bandwidth yang bertujuan untuk menjaga kualitas pada bandwidth agar pengguna dapat menukmati jaringan tersebut dengan lebih efektif dan efisien. Metode yang digunakan merupakan metode PCQ (Peer Connection Queue). PCQ didesain untuk pengguna yang sangat banyak dengan konfigurasi yang lebih sederhana, kemudian dalam pengukuran layanan internet akan menggunakan QoS (Quality of Service) sebagai parameter pengukuran, kemudian akan dibandingkan dengan standar pada TIPHON. Hasil yang didapatkan dalam pengujian pada metode PCQ melalui paramer-parameter QoS didapatkan berdasarkan standard TIPHON sebagai indeks parameter delay mendapatkan nilai 4 dengan kategori “sangat bagus”, untuk indeks parameter packet loss mendapatkan nilai 4 dengan kategori “sangat bagus” untuk indeks parameter throughput mendapatkan nilai 2 dengan kategori “sedang” dan untuk indeks parameter jitter bernilai 3 dengan kategori “bagus”. Dari hasil yang didapatkan, dapat dilihat bahwa jaringan yang digunakan mendapatkan hasil yang memuaskan dalam pengalokasian bandwidth

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-02-02