Pemodelan Logika Fuzzy Pada Reaktor Biogas Anaero

  • Cahyadi Cahyadi Balai Besar Teknologi Konversi Energi Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi
  • Taopik Hidayat Balai Besar Teknologi Konversi Energi Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi
  • Dwika Budianto Balai Besar Teknologi Konversi Energi Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi
Keywords: pemodelan, logika fuzzy, reaktor biogas .

Abstract

Reaktor biogas anaerobik melibatkan proses yang sangat kompleks dan sangat tergantung pada konfigurasi reaktor dengan karakteristik fluida dan kondisi operasional yang berbeda. Biogas adalah salah satu energi alternatif yang memanfaatkan limbah industri menjadi energi sekaligus memecahkan masalah lingkungan karena dapat menurunkan kandungan COD air limbah. Pada makalah ini, dikembangkan pemodelan fuzzy pada reaktor biogas. Pemodelan fuzzy ini diperlukan untuk memprediksi parameter masuk reaktor yaitu Qin (laju alir cairan limbah) berdasarkan parameter yang mudah diamati, menggunakan sensor yang sudah umum dipasaran dan memiliki respon waktu yang cepat, yaitu temperatur dan pH. Pengembangan model fuzzy dilakukan berdasarkan pendekatan model matematik dan pengalaman eksperimental skala pilot. Pengujian hasil pemodelan fuzzy dilakukan berdasarkan hasil eksperimental reaktor plug flow. Berdasarkan hasil pengujian pemodelan logika fuzzy menunjukkan hasil yang cukup memuaskan, karena model logika fuzzy dapat mengikuti pola fluktuasi temperatur, pH dan laju aliran cairan masuk reaktor. Hasil pemodelan ini sangat bermanfaat baik dalam pengembangan intelegensia buatan seperti sistem pakar maupun pengembangan sistem kontrol reaktor biogas.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-02-02