PENGENDALIAN BAHAN BAKU SEPATU DAN PENJADWALAN PRODUKSI DI PT. KARYAMITRA BUDISENTOSA- PASURUAN, JAWATIMUR

  • Ismira Diani Putri Teknik Industri ITN Malang
Keywords: Keterlambatan pengiriman,bahan baku,Material Requirement Planninge ,EOQ ,Dannenbring

Abstract

PT.Karyamitra Budisetosa merupakan  perusahaan yang bergerak pada industri manufaktur pembuat sepatu, retail dan tranding untuk sepatu kulit.Permasalahan yang terjadi pada PT. Karyamitra Budisentosa ini adalah ketidak tepatan waktu pengiriman kepada konsumen. Hal ini disebabkan oleh jumlah bahan baku yang tidak memenuhi kapasitas produksi sehingga menyebabkan waktu proses produksi menjadi kurang efektif dan penjadwalan produksi yang kurang tepat.Adapun tujuan dari penelitian ini adalah dapat menentukan perencanaan persediaan bahan baku dengan metode Material Requirement Planning (MRP) dan menentukan penjadwalan produksi dengan metode Dannenbring agar tidak terjadi keterlambatan pengiriman produk kepada konsumen. Dalam menentukan pengendalian bahan baku menggunakan teknik lot Economic Order Quantity (EOQ). Dan menentukan penjadwalan produksi dengan metode Dannenbring.. Dari Hasil perhitunganMaterial Requirement Planning (MRP) didapatkan bahwa perbandingan metode perusahaan dan Material Requirement Planning (MRP)dalam biaya bahan bakusebesar 29 % dimana hasil perhitungan biaya dengan metode Material Requirement Planning (MRP) memiliki biaya yang lebih kecil yaitu sebesar Rp 2.096.971.586 . Sementara untuk penjadwalan produksi di dapatkan penjadwalan yang terbaik dengan urutan job yaitu dimana waktu total proses produksi sebesar 311 menit atau sama dengan 5,18  jam.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-12-26
How to Cite
PutriI. D. (2019). PENGENDALIAN BAHAN BAKU SEPATU DAN PENJADWALAN PRODUKSI DI PT. KARYAMITRA BUDISENTOSA- PASURUAN, JAWATIMUR. Jurnal Valtech, 2(2), 67-74. Retrieved from https://ejournal.itn.ac.id/index.php/valtech/article/view/1487