ANALISIS BEBAN KERJA MENGGUNAKAN METODE WORKLOAD ANALYSIS DALAM PENENTUAN JUMLAH TENAGA KERJA YANG OPTIMAL DI CV. JAYA PERKASA TEKNIK, KOTA PASURUAN

  • Sobariansyah Putra Teknik Industri S-1 ITN Malang
  • Fourry Handoko Teknik Industri, Institut Teknologi Nasional Malang
  • Sony Haryanto Teknik Industri, Institut Teknologi Nasional Malang
Keywords: produktivitas, workload analysis, Work Sampling, penambahan pekerja .

Abstract

Abstrak, Perkembangan industri saat ini mengalami perubahan yang sangat pesat dan memasuki era persaingan yang semakin tinggi. Tenaga kerja berperan penting dalam jalannya roda usaha suatu industri, produktivitas tenaga kerja yang baik sangat dibutuhkan dalam melaksanakan setiap proses yang berjalan pada suatu perusahaan Salah satu kendala yang mempengaruhi performa para pekerja yaitu besar beban kerja CV Jaya Perkasa Teknik merupakan perusahaan manufaktur yang terletak Di Perum Megah Mukti Blok E1 Pohjentrek, Pasuruan, Jawa Timur 67161. Perusahaan ini memproduksi berbagai macam furniture, Perusahaan memiliki kendala dalam pemenuhan permintaan konsumen, dimana permintaan tersebut tidak dapat terpenuhi disebabkan oleh tingginya tingkat beban kerja yang dialami para pekerja,Perhitungan dilakukan dengan metode workload analysis tahapan yang pertama kali dilakukan ialah mengamati tingkat produktivitas pekerja menggunakan Work Sampling, menentukan nilai Performance Rating, Allowance, nilai beban kerja, Besarnya beban kerja yang dialami oleh para pekerja nantinya digunakan untuk menentukan jumlah pekerja yang seharusnya layak untuk digunakan yang bertujuan supaya beban kerja yang dialami oleh pekerja tidak tinggi yang diarapkan nanti mampu meningkatkan produktivitas pekerja.Hasil yang didapatkan adalah metode Work Load Analysis dengan jumlah pekerja 5 orang yang memiliki beban kerja 108,12% yang termasuk dalam beban kerja berlebih, maka dengan usulan penambahan tenaga kerja mampu untuk mengatasi beban kerja yang tinggi,sehinnga dengan menurunnya beban kerja dapat meningkatkan produktivitas pekerja.   

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2020-09-18
How to Cite
PutraS., HandokoF., & HaryantoS. (2020). ANALISIS BEBAN KERJA MENGGUNAKAN METODE WORKLOAD ANALYSIS DALAM PENENTUAN JUMLAH TENAGA KERJA YANG OPTIMAL DI CV. JAYA PERKASA TEKNIK, KOTA PASURUAN. Jurnal Valtech, 3(2), 82-85. Retrieved from https://ejournal.itn.ac.id/index.php/valtech/article/view/2756