OPTIMASI PERENCANAAN PRODUKSI DENGAN METODE GOAL PROGRAMMING DI IKM 3G BARENG – JOMBANG

  • Anindita Anggrit Marine Teknik industri ITN Malang

Abstract

IKM 3G merupakan usaha dibidang makanan ringan yang memproduksi opak jepit dan bolu blemben, memiliki permasalahan yaitu ketidaksesuaian jumlah produksi dengan jumlah permintaan sehingga menyebabkan tingginya lost cost, lost profit, produk catat dan keuntungan yang minim. Dalam hal ini IKM 3G perlu melakukan perencanaan produksi, sehingga tercapainya jumlah produksi optimal, pendapatan penjualan optimal dan biaya produksi minimum. Penelitian ini menggunakan metode Goal programming dilakukan dengan menentukan variabel keputusan, fungsi sasaran dan kendala, memformulasikan model fungsi pencapaian. Hasil Optimasi Perencanaan Produksi dengan menggunakan Software POM-QM for Windows Versi 4.0 adalah Jumlah Produksi Optimal bulan Oktober 2017 Opak Jepit Jahe Wijen 2.733 bungkus, Opak Jepit Telo Ungu 255 bungkus dan Bolu Plemben 10.787 bungkus. Pendapatan penjualan optimal Rp 79.004.000,- sebelumnya Rp 79.116.000,- sedangkan Biaya Produksi Minimum Rp 64.249.451,- sebelumnya Rp 64.755.470,- Sehingga Keuntungan yang didapat Rp 14.754.549,- sebelumnya Rp 14.360.530,- Jadi keuntungan perusahaan lebih besar ketika perusahaan menggunakan Goal programming.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2018-12-15
How to Cite
Anggrit MarineA. (2018). OPTIMASI PERENCANAAN PRODUKSI DENGAN METODE GOAL PROGRAMMING DI IKM 3G BARENG – JOMBANG. Jurnal Valtech, 1(1), 17-22. Retrieved from https://ejournal.itn.ac.id/index.php/valtech/article/view/57