Tingkat Efektivitas Sudut Mata Pisau ( 10⁰, 15⁰, dan 20⁰) Mesin Pemecah Batok Kelapa Pada Sistem Tekan Horizontal
Abstrak
Mesin pemecah tempurung kelapa umumnya digunakan untuk memecah tempurung kelapa menjadi potongan-potongan yang lebih kecil. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan efektivitas mesin pemecah tempurung kelapa dengan memvariasikan sudut bilah pisau. Metode penelitian yang digunakan adalah true eksperimental, dengan memvariasikan sudut mata pisau menjadi 10°, 15°, dan 20°. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sudut mata pisau 20° adalah sudut optimal dalam memengaruhi kinerja mesin. Sudut mata pisau 20° menghasilkan energi per kelapa tertinggi dan jumlah kelapa yang dapat dipecahkan paling banyak dibandingkan dengan sudut 10° dan 15°.Variasi sudut mata pisau pada mesin pemecah tempurung kelapa dengan sistem penekanan horizontal secara signifikan memengaruhi proses pemecahan tempurung kelapa. Sudut 10° cenderung menghasilkan energi per kelapa terendah dan jumlah kelapa yang dapat dipecahkan paling sedikit, sedangkan sudut 15° berada di tengah. Pembuatan mesin pemecah tempurung kelapa harus mempertimbangkan penggunaan mesin yang sesuai, seperti sistem penekanan horizontal dengan sudut bilah pisau yang dapat disesuaikan, untuk meningkatkan efektivitas mesin.
##plugins.generic.usageStats.downloads##
##submission.copyrightStatement##
##submission.license.cc.by4.footer##