Sistem Klasifikasi Indeks Massa Tubuh Dengan Metode Fuzzy dan Persentase Kadar Lemak Untuk Informasi Konsumsi Kalori Berbasis Database

  • Dyah Ayu Girindraswari Teknik Elektro, Institut Teknologi Nasional, Malang
  • Irmalia Suryani Faradisa Teknik Elektro, Institut Teknologi Nasional, Malang
  • M. Ibrahim Ashari Teknik Elektro, Institut Teknologi Nasional, Malang

Abstrak

Sistem klasifikasi Indeks Massa Tubuh (IMT) dengan metode fuzzy dan persentase kadar lemak untuk informasi konsumsi kalori berbasis database ini merupakan sistem yang digunakan untuk meminimalisir terjadinya penyakit kronis (seperti obesitas, serangan jantung, dan lain-lain), dengan pengguna mampu memantau serta melihat informasi terkait Indeks Massa Tubuh yang ditentukan dengan metode Fuzzy Mamdani, persentase kadar lemak yang ditentukan dengan metode perhitungan prediksi berdasarkan British Journal of Nutrition, kebutuhan kalori, serta makanan/minuman apa saja yang dapat dikonsumsi. Pada penentuan Indeks Massa Tubuh, digunakan data berat badan dari sensor load cell serta tinggi badan dari sensor ultrasonic HCSR-04. Sedangkan pada persentase kadar lemak dan kebutuhan kalori diperlukan data tinggi badan, berat badan, jenis kelamin, usia, serta faktor aktivitas yang dimasukkan melalui keypad. Seluruh komponen tersebut diintegrasikan dengan Arduino Mega 2560. Data pada Arduino Mega 2560 dikirimkan menuju LCD 20X4 sebagai tampilan serta NodeMCU V3 ESP8266 untuk dikirimkan menuju website HTML sebagai penyimpan data sekaligus tampilan data. Berdasarkan hasil pengujian, diperoleh nilai error pada masing-masing sensor dan metode fuzzy serta persentase kadar lemak yang kurang dari 5%. Adapun error sensor berat load cell sebesar 1.0586%, sensor ultrasonic HCSR-04 sebesar 0.6068%, metode fuzzy sebesar 2.21% serta 2.89%, dan persentase kadar lemak sebesar 4.902%.

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##
Diterbitkan
2024-05-18